Sunday 22 March 2020

Berapa Sih Biaya Sekolah Di SMAKBO

Berapa Sih Biaya Sekolah Di SMAKBO


SMAKBO yang sekarang bernama SMK-SMAK Bogor, telah membuka pendaftaran ppdb SMK - SMAK Bogor dari tanggal 06 January - 01 Juni 2020. Proses seleksi melalui Tes Tertulis, bahan yang diujikan dalam tes tertulis adalah B. Indonesia, Matematika, Fisika, Biologi, Sains/Kimia, B.Inggris. Jika nilai raportmu diatas rata - rata untuk mata pelajaran B.Indonesia - B.Inggris - Matematika - Raport dari kelas 7 sd kelas 9 semester ganjil, kamu bisa daftar jalur prestasi atau raport. Pendaftaran dibuka umum secara online. Pendaftaran online di sini http://ppdb.smakbo.sch.id/, atau datang langsung ke sekretariat pendaftaran SMK - SMAK Bogor, Jl Binamarga 1 Ciheuleut Baranang Siang Bogor Timur telp 0251-8323138.




Setelah mendaftar, mungkin yang sering dilakukan adalah mencari informasi biaya yang dibutuhkan masuk SMAKBO, banyak informasi salah beredar tentang biaya masuk SMAKBO.


Di sini kami ingin memberikan informasi yang akurat biaya yang dikeluarkan jika diterima di SMAKBO. Biaya ini mengacu pada penerimaan ppdb SMAKBO tahun 2019.


Untuk biaya sebesar Rp. 9,375 juta. Tiap tahun naik. Kemungkinan naiknya tidak besar. Karena setiap tahun kenaikannya tidak besar. Tahun ini kemungkinan masih di bawah 10 jt.


Dari total biaya itu nanti siswa akan mendapatkan seragam, batik dan baju olahraga berikut buku panduan dan termasuk biaya laboratorium. Tidak ada lagi biaya bulanan. Jadi pertahun di tahun pertama orang tua siswa hanya mengeluarkan biaya 10 jt kurang sedikit. Tahun berikutnya total biaya sekitar 6 juta/ tahun atau di kelas 11, 12 dan 13. Kelas 13 karena sekolah di SMAKBO selama 4 tahun


Teknis pendaftaran online dapat dilakukan secara individu, guru, orang tua atau siswa dan juga bisa dilakukan kolektif. Di bawah ini brosur resmi SMK - SMK Bogor mengenai persyaratan, jadwal pendaftaran, jadwal tes dan pengumuman hasil jalur raport dan tes tertulis.


Demikian informasi mengenai biaya studi di SMAKBO


Semoga bermanfaat





Artikel Laptop Dan PC Terkait






Bimbel Online Tes SMAKBO
Jual - Kumpulan Soal Tes SMAKBO
Bimbel Tes SMAKBO
PPDB SMK - SMAK Bogor
Cara Daftar PPDB SMAKBO 2020/2021






No comments:

Post a Comment